Pada pertengahan tahun 2020 skincare local yang lagi hits banget, yaitu Scarlett baru aja ngeluarin produk face care yang berupa serum nih. Ada 2 varian serum, yaitu Brightly Ever After dan Acne Serum.
Yuk, langsung aja kita masuk ke reviewnya!
Brightly Ever After Serum
Produk ini dibungkus dengan kemasan box yang berwana putih dengan aksen pink pastel. Terdapat juga keterangan tentang ingredients, cara pakai, no. BPOM, dll. Produk ini berbentuk botol kaca bening berukuran 15ml dan memiliki tutup pipet/ dropper untuk mengambil produk. Untuk harga tidak perlu khawatir, karena affordable bgt!!
Ingredients dari serum ini adalah Phyto Whitening, Glutathione, Niacinamide dan Vitamin C.
Kalau untuk tekstur, serum ini memiliki tekstur yang cukup kental tapi mudah untuk diratakan dan juga mudah menyerap, serrta tidak terasa lengket setelahnya. Karena produk ini free fragrance jadi serum ini memiliki bau yang lumayan aneh seperti bau obat-obat herbal.
Produk ini bagus untuk kalian yang memiliki wajah kusam. Karena kandungan Vitamin C dan Niacinamide akan memberikan efek mencerahkan dan melembabkan kulit. Serum ini juga mengandung Gluthatione sebagai antioksidan, serta Malic Acid yang bagus untuk mengeksfoliasi kulit dan menyamarkan bekas jerawat.
Walaupun produk ini bisa digunakan pagi dan malam hari, namun aku lebih prefer digunakan pada malam hari karena serum ini mengandung beberapa active ingredients. Sehingga lebih sensitive terhadap matahari.
Acne Serum
Kemasan produk ini serupa dengan kemasan Brightly Ever After. Bedanya hanya dibagian warna, dimana Acen Serum memiliki warna putih dan ungu. Terdapat 3 kandungan unggulan pada serum ini, yaitu Tea Tree Water, Salicylic Acid, dan Licorica. Tea Tree Water dapat digunakan untuk menenangkan kemerahan pada jerawat, Salicylic Acid digunakan untuk meredakan jerawat yang meradang, dan Licorice bisa untuk mencerahkan kulit. Jadi, produk ini bagus untuk kulit yang berjerawat.
Untuk tekstur, serum ini juga memiliki tekstur yang sama dengan brightening serum, agak kental dan berwarna transparan. Wanginya juga tidak terlalu menyengat , tetapi lebih wangi disbanding dengan brightening serum.
Comentários